Contoh Teks Penawaran Resmi dan Non Resmi

RESMI


ILMAN'Z BLOG
JALAN RAYA NOMOR 18, MOJOAGUNG, JOMBANG

 Telepon 085733703004, Website: http://ilmanzblog.blogspot.com
___________________________________________________________________________________

20 Maret 2014

Nomor: 01/PJ/2014
Hal: Penawaran Jasa
Lampiran: Satu berkas

Yth. Pimpinan PT Komic Jaya
di tempat

Dengan hormat,

Bersama surat ini, saya selaku pemilik Ilman'z Blog memberikan penawaran kerja sama dalam bidang periklanan online dengan perusahaan yang Bapak pimpin karena kami melihat produk Bapak sepertinya akan sangat potensial jika diiklankan di situs web kami. Sebagai tambahan informasi, Ilman'z Blog adalah sebuah website dengan konten pendidikan dan informasi yang telah online sejak tahun 2013. Website ini memiliki trafik pengunjung yang cukup padat, yaitu sekitar 4000 pengunjung per hari yang kami perkirakan rata-rata berumur 13-30 tahun.

Adapun rincian jenis-jenis iklan yang kami tawarkan sebagai berikut.
  1. Banner iklan berukuran 300x250 px (posisi di sidebar atas website).
    Harga = Rp300.000,00 per bulan.
  2. Banner iklan berukuran 486x60 px (posisi di sebelah kanan header website)
    Harga = Rp350.000,00 per bulan.
Demikian surat penawran ini kami buat. Atas kerja samanya kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,           


Ilman Bagus Prakoso    
(Direktur Ilman'z Blog)   

TIDAK RESMI


Negosiasi Pemasangan Iklan
di Ilman'z Blog

Robin: Selamat sore, gan!
Ilman: Sore juga, agan!
Robin: Apa benar ini pemilik blog dari Ilman'z Blog?
Ilman: Benar sekali gan, memang ada apa?
Robin: Ane mau pasang iklan di blog ente nih, ane liat-liat traffic blog ente cukup besar. Sudah mencapai 4000 viewer per hari.
Ilman: Benar gan, memang ente mau pasang iklan tentang apa?
Robin: Ane mau promosikan produk ane gan, tentang penjualan buku BSE SMP dan SMA lengkap!
Ilman: Wah, boleh-boleh. Namun slot iklan di blog ane tinggal satu gan, ukuran 300x250 px dan letaknya di side bar kanan. Mau?
Robin: Tentu mau gan. Itu letak yang strategis. Ngomongin harga, berapa per bulannya?
Ilman: Rp300.000,00 nego.
Robin: Bisa kurang dikit gak gan, gimana kalau Rp250.000,00.
Ilman: Waduh, belum bisa gan. Rp290.000,00 aja deh.
Robin: Ehm ... Kita ambil tengahnya aja deh. Rp275.000,00 ya.
Ilman: Baiklah ane terima.
Robin: Mantap.
Ilman: Setelah ini, kirimkan alamat website dan URL gambar iklan agan di ilmanbp@yahoo.com. Jangan lupa lakukan transfer uangnya lewat Bank BCA di rekening 1115632639 atas nama Ilman Bagus Prakoso.
Robin: Oke, akan segera ane kirim dan transfer uangnya gan. Terima kasih atas kerja samanya.
Ilman: Sama-sama.


Bagaimana sahabat? sudah tahu apa perbedaan dari kedua teks penawaran yang resmi dan tidak resmi? Ya, perbedaannya memang sudah terlihat jelas. Dari segi bahasa, yang resmi tentu memakai bahasa Indonesia yang baku. Namun, untuk yang tidak resmi bahasanya tidak harus terkait dengan bahasa baku.
Dari segi bentuk, yang resmi pasti berupa surat (tidak langsung) yang terdiri dari beberapa bagian surat yaitu kop surat; tempat dan tanggal pembuatan surat; nomor, hal dan tujuan surat; salam pembuka; isi; penutup; serta tanda tangan dan nama terang. Namun, untuk yang tidak resmi teks penawaran ini berupa negosiasi langsung (tatap muka).

3 comments:

Silahkan tinggalkan komentar, berkomentarlah dengan bahasa yang sopan dan tidak mengandung perkataan yang buruk seperti sara, porno, saling mencaci maki, dan lain-lain.

Terima Kasih