Dampak Negatif Globalisasi Bagi Indonesia

  1. Globalisasi Perdagangan
    • Arus masuk perdagangan luar negeri menyebabkan defisit perdagangan nasional
    • Maraknya penyelundupan barang ke Indonesia
    • Masuknya wisatawan asing ke Indonesia melunturkan nilai luhur bangsa
  2. Globalisasi Produksi
    • Pengusaha dalam negeri lebih tertarik bermitra dengan pengusaha luar negeri. Akibatnya kondisi industri dalam negeri sulit berkembang.
    • Terjadi kerusakan lingkungan dan polusi limbah industri
  3. Globalisasi Investasi
    • Perkembangan perusahaan nasional menjadi sangat lambat karena inventasinya lebih banyak melalui bursa efek dari pada mendirikan perusahaan baru
  4. Globalisasi Pasar Uang
    • Maraknya kejahatan pembobolan rekening bank melalui jaringan online
    • Banyaknya pemalsuan uang baik mata uang rupiah maupun valuta asing, terutama dolar Amerika Serikat.
  5. Globalisasi Pasar Kerja
    • Maraknya para pekerja ilegal
    • Banyaknya pelanggaran HAM terhadap pekerja Indonesia di luar negeri
  6. Globalisasi Politik (Kedaulatan Negara)
    • Gagalnya berbagai program pembangunan nasional karena pemerintah harus memenuhi tuntutan lembaga internasional ataupun pemilik modal dari luar negeri
    • Maraknya demonstrasi yang berakhir rusuh
  7. Globalisasi Organisasi dan Hubungan Internasional
    • Melemahnya posisi tawar menawar dalam proses diplomasi yang dilakukan pemerintah Indonesia
    • Munculnya rasa ketidakadilan global yang berpengaruh pada sikap apatis dalam pergaulan internasional
  8. Globalisasi Media
    • Munculnya sikap materialistis, gaya hidup konsumtif, dan mentalitas instan
    • Maraknya pornografi dan pornoaksi
    • Melemahnya nilai luhur bangsa
  9. Globalisasi Turisme
    • Maraknya penyelundupan obat-obatan terlarang
    • Maraknya penyakit masyarakat (prostitusi, perdagangan wanita, kawin kontrak)
    • Berkembangnya penyakit menular seperti HIV-AIDS

0 comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar, berkomentarlah dengan bahasa yang sopan dan tidak mengandung perkataan yang buruk seperti sara, porno, saling mencaci maki, dan lain-lain.

Terima Kasih