Wawasan Wiyatamandala

 

Wawasan Wiyatamandala merupakan perwujudan dari Wawasan Nusantara dalam skala kecil, dalam lingkungan sekolah. Wawasan Nusantara adalah cara pandang bangsa Indonesia terhadap wialayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai satu kesatuan yang utuh dan bulat dalam segala bidang; ideologi, politik, ekonomi, sosial, budaya, serta pertahanan dan keamanan. Sedangkan Wawasan Wiyatamandala adalah cara pandang masyarakat sekolah terhadap sekolah sebagai satu kesatuan yang utuh dan bulat dalam segala aspek kehidupan sekolah.

Pemahaman terhadap Wawasan Wiyatamandala akan sangat membantu sobat dalam beradaptasi dengan lingkungan baru sobat. Sobat akan dapat lebih mudah pula dalam mengembangkan diri, guna meraih cita-cita. Disamping itu, sobat juga akan dapat menghadapi segala masalah yang ada didalamnya. Sobat akan lebih siap pula memecahkan masalah-masalah itu, tanpa harus menggantungkan diri pada orang lain.

Untuk memahami dan menguasai wawasan wiyatamandala, sobat perlu mengetahui hal-hal atau unsur-unsur yang membangun wawasan itu. Adapun unsur-unsur tersebut antara lain:
  1. Mengenal dengan baik dan benar alamat sekolah.
  2. Mengenal dan memahami tata tertib sekolah.
  3. Mengenal dengan baik dan benar struktur organisasi sekolah.
  4. Mengenal dengan baik dan benar data kepala sekolah dan guru.
  5. Mengenal dengan baik dan benar data pegawai tata usaha dan pesuruh.
  6. Mengenal dengan baik dan benar ruang kelas untuk belajar.
  7. Mengenal dengan baik dan benar ruang laboratorium/praktik/bengkel sekolah.
  8. Mengenal dengan baik dan benar ruang perpustakaan.
  9. Mengenal dengan baik dan benar tempat ibadah.
  10. Mengenal dengan baik dan benar ruang kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru, dan tata usaha.
  11. Mengenal dengan baik dan benar ruang guru BK.
  12. Mengenal dengan baik dan benar ruang dan struktur OSIS.
  13. Mengenal dengan baik dan benar ruang dan struktur UKS.
  14. Mengenal dengan baik dan benar kegiatan Ektstrakulikuler.
  15. Mengenal dengan baik dan benar kopsis dan /kantin sekolah.
  16. Mengenal dengan baik dan benar jumlah kamar kecil/WC siswa.
  17. Mengenal dengan baik dan benar tempat upacara bendera.
  18. Mengenal dengan baik dan benar tempat olahraga.
  19. Mengenal dengan baik dan benar ruang pertemuan/aula.
  20. Mengenal dengan baik dan benar tempat pembuangan akhir (TPA).
  21. Mengenal dengan baik dan benar pos satpam/security.

0 comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar, berkomentarlah dengan bahasa yang sopan dan tidak mengandung perkataan yang buruk seperti sara, porno, saling mencaci maki, dan lain-lain.

Terima Kasih